Sabtu, 13 September 2014

Wali Nanggroe Akan Buka Pedir Raya Festival

WALI Nanggroe Paduka Yang Mulia Malik Mahmud Al Haytar dijadwalkan akan membuka Pedir Raya Festival (PRF) 2014, di lapangan Keuneuree, Pidie, pukul 20.30 Wib, Sabtu, 13 September 2014.

Kepala Bagian Hubungan Masyarakat dan Protokoler Sekretariat Daerah Kabupaten Pidie, Muhammad Harris mengatakan, festival akan dimulai dengan pawai budaya dengan rute pawai dimulai dari Stadion Kuta Asan menuju pendopo Bupati Pidie.

"Pawai akan dimulai pukul 15.00 WIB, Di depan Telkom Sigli didirikan panggung kehormatan yang akan dilalui oleh peserta pawai. " ujarnya.

Menurutnya, Wali Nanggroe sudah memastikan datang dan akan membuka Pedir Raya Festival tersebut. "Beliau secara resmi sudah mengkonfirmasi untuk membuka acara Piasan Raya Ureung Pidie ini," katanya.

Muhammad Harris mengatakan PRF merupakan kegiatan baru Pemerintah Pidie dan direncanakan akan dijadikan acara tahunan di kabupaten yang bermotto: Pang ulee Buet Ibadat, Pang Ulee Hareukat Meugoe, itu.


"Even Pedir Raya festival akan memperkenalkan dan mensosialisasi kembali khazanah kebudayaan Pidie, agar generasi muda kita dapat mengenal dan melestarikan budaya indatu Pidie,” ujarnya.[]
Share this post
  • Share to Facebook
  • Share to Twitter
  • Share to Google+
  • Share to Stumble Upon
  • Share to Evernote
  • Share to Blogger
  • Share to Email
  • Share to Yahoo Messenger
  • More...

0 komentar:

Posting Komentar