Rabu, 19 Maret 2014

Jelang Pemilu Bupati Pidie Minta Masyarakat Jaga Ketertiban


Bupati Pidie Sarjani Abdullah meminta masyarakat untuk tetap menjaga ketertiban dan keamanan dalam mengahadapi pemilu yang akan berlangsung beberapa hari lagi. Hal itu dikatakan Bupati Sarjani saat pencanangan SPP (simpan pinjam khusus perempuan) Pola Syariah, PNPM-MPd (Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Pedesaan) di Gedung Agro Bisnis Bandar Mutiara, Kota Mini, Kecamatan Mutiara Timur. Kamis, 19 Maret 2014.

“Jadikanlah pidie sebagai contoh terbaik dalam mengawal kelancaran pelaksanaan dan kesuksesan pemilu,” ujarnya

Karena hari ini yang terpenting kata Bupati Sarjani adalah perdamaian abadi sesuai dengan MoU Helsinky harus terus dapat dijaga dan dipelihara. Ia juga meminta masyarakat untuk dapat membantu pihak keamanan dalam menjaga proses pelaksaanaan pemilu di Kabupaten Pidie

“Pemilu yang akan berlangsung beberapa hari lagi diharapkan dapat menghasilkan demokrasi yang sesungguhnya,” katanya.

Selain itu Bupati Sarjani  mengingatkan Pemilu damai yang telah diikrarkan oleh seluruh Partai Politik dapat benar-benar menjadi momentum untuk menjaga dan mensukseskan Pemilu di Kabupaten Pidie.[]
Share this post
  • Share to Facebook
  • Share to Twitter
  • Share to Google+
  • Share to Stumble Upon
  • Share to Evernote
  • Share to Blogger
  • Share to Email
  • Share to Yahoo Messenger
  • More...

0 komentar:

Posting Komentar