Kamis, 06 Maret 2014

Forum Komunikasi Da'i Pidie dikukuhkan

Forum komunikasi da'i Kabupaten Pidie periode 2014-2018 dikukuhkan, pengukuhan dilakukan oleh Bupati Pidie Sarjani Abdullah di Oproom Sekretariat Daerah Kabupaten Pidie. Kamis, 6 Maret 2014

Kegiatan itu dihadiri oleh Wakil Bupati, Sekretaris Daerah, Dandim, kasi intel kejaksaan, Kepala Pengadilan Negeri, Kepala Mahkamah Syariah, MPU, para asisten, staf ahli, anggota DPRK, Kepala SKPK, para camat, para ulama, da'i serta tokoh masyarakat pidie lainnya.

Ketua Forum Komunikasi Da'i, Tgk. Hanafiah bin Husen, mengatakan bahwa dirinya terpilih berdasarkan hasil musyawarah. Selaku ketua terpilih, dia mengharapkan dukungan semua pihak agar tercapai pembangunan di sektor agama demi menciptakan masyarakat pidie yang islami secara kaffah.

Kepala Dinas Syariat Islam Kabupaten Pide, Mukhtar Ahmad selaku ketua panitia pelaksana mengatakan bahwa forum da'i juga merupakan bahagian dari Dinas Syariat Islam, kegiatan ini bertujuan untuk memperkokoh hubungan dai dalam Kabupaten Pidie dan menjawab segala isu dalam masyarakat.

"Saat ini Pemerintah Kabupaten Pidie telah meluncurkan program cinta Alquran, para da'i juga harus meneruskan dan menyukseskan program gerakan satu hari satu ayat tersebut," ujarnya

Bupati Pidie Sarjani Abdullah dalam sambutannya menyebutkan, bahwa da'i sebagai penyampai ajaran islam haruslah peka terhadap segala isu dalam masyarakat. Ia berharap kehadiran forum tersebut dapat membawa angin segar terhadap seluruh aspek pembangunan sebagaimana telah diamanatkan dalam delapan butir prioritas pembangunan pidie periode 2012-2017.

"Kita berharap forum ini dapat bekerjasama dengan semua pihak serta dapat memberikan kontribusi maksimal demi terwujudnya masyarakat pidie yang Islami," kata Bupati Pidie Sarjani Abdullah.


Share this post
  • Share to Facebook
  • Share to Twitter
  • Share to Google+
  • Share to Stumble Upon
  • Share to Evernote
  • Share to Blogger
  • Share to Email
  • Share to Yahoo Messenger
  • More...

0 komentar:

Posting Komentar